Rabu, 27 Juni 2007

Proposal Udin

Pendekatan Sains Teknologi Masyarakat tentang Konsep PesawatSederhana dalam Pembelajaran IPA di Kelas 5 Sekolah Dasar
Oleh:
Mokh. Nasikhudin
NIM: 03460510
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hasil penerapan model pembelajaran IPA di Sekolah Dasar (SD) dengan topik pesawat sederhana dengan menggunakan pendekatan Sains Teknologi Masyarakat (STM). Topik pesawat sederhana tidak dapat dipisahkan dengan kegiatan masyarakat sehari-hari karena hampir semua lapisan masyarakat menggunakannya sebagai alat bantu dalam melakukan aktivitasnya sehari-hari. Model pembelajaran ini diterapkan kepada siswa kelas lima SD. Hasil penelitian menunjukkan baik kepala sekolah maupun guru yang mengajar di kelas lima sangat senang. Guru yang biasanya lebih sering menggunakan metode ceramah dan pemberian tugas dalam mengajarkan IPA menjadi lebih bersemangat dengan menerapkan pendekatan STM. Dengan membuat kliping tentang kegiatan manusia yang berkaitan dengan penggunaan pesawat sederhana sebagai alat bantu dalam kegiatannya sehari-hari dan setelah mengalami pembelajaran IPA di dalam kelas, siswa dapat mengetahui pesawat sederhana, jenis-jenis pesawat sederhana, dan bagaimana menggunakan pesawat sederhana secara benar.

Tidak ada komentar: